
Bagi yang hobi melakukan modifikasi kendaraan, mobil Toyota Innova tentu bukanlah hal yang asing. Sebab, banyak pemilik mobil Innova yang memodifikasi kendaraannya agar terlihat berbeda dan sesuai dengan keinginannya. Meskipun membutuhkan biaya yang cukup besar tapi banyak orang baik pemula maupun yang sudah berpengalaman yang akhirnya memilih melakukan modifikasi.
Tips memodifikasi untuk pemula
Bukan tanpa alasan kenapa mobil Toyota ini banyak disukai oleh penggemar modifikasi mobil. Selain harga Innova yang cukup terjangkau, kendaraan berjenis MPV keluarga ini diketahui memiliki performa yang bagus dan interior yang cukup luas sehingga lebih leluasa untuk dimodifikasi.
Namun, perlu diketahui jika memodifikasi mobil bukanlah hal remeh. Selain membutuhkan biaya yang lumayan besar, Anda juga butuh pengetahuan yang cukup. Oleh sebab itu, jika Anda masih termasuk pemula dalam bidang modifikasi mobil maka sebaiknya perhatikan tips di bawah ini sebelum melakukan modifikasi kendaraan.
- Tentukan tema yang sesuai
Pertama Anda harus menemukan konsep atau tema yang sesuai dengan keinginan. Penentuan tema sangat penting agar tampilan mobil tetap terlihat bagus dan tidak saling tubruk tema terutama pada bagian interior dan juga eksterior kendaraan.
Tema yang tersedia juga bermacam-macam mulai dari racing, modern, elegant hingga retro. Pada umumnya tema yang banyak dipakai biasanya sangat tergantung dari tren yang ada di kalangan pencinta modifikasi mobil sendiri. Oleh sebab itu, jangan heran jika trendnya mudah berubah-ubah.
- Estimasi biaya
Bagi pemula masalah biaya merupakan hal yang sangat penting. Sebab, ada beberapa tema modifikasi kendaraan yang membutuhkan biaya sangat besar. Apalagi sebagai pemula biasanya Anda belum terlalu familiar dengan harga berbagai komponen yang dibutuhkan. Oleh sebab itu, tidak ada salahnya untuk melakukan riset kecil-kecilan sebelum membeli apa saja yang dibutuhkan.
Selain itu, biaya modifikasi di bengkel juga perlu menjadi perhatian. Untuk mendapatkan hasil yang memuaskan tapi dengan harga yang masuk akal maka ada baiknya jika Anda memilih bengkel khusus modifikasi mobil. Selain lebih terpercaya, biasanya hasil pengerjaannya juga lebih bagus karena setiap bengkel memiliki spesialisasi tema-tema tertentu.
- Buat daftar apa saja yang dibutuhkan
Selain untuk memudahkan pembelian, daftar barang tersebut juga bisa digunakan sebagai daftar biaya yang harus Anda keluarkan. Dengan begitu jika ada komponen yang sulit ditemukan maka Anda bisa dengan mudah mencarinya.
Hal ini sebenarnya wajar mengingat berbagai komponen otomotif kadang harus dipesan dari luar kota atau luar negeri sehingga membutuhkan waktu yang cukup lama. Dengan adanya daftar tersebut maka Anda akan tahu komponen mana yang bisa diprioritaskan sekaligus rincian biayanya.
- Memodifikasi mesin
Ketika Anda memodifikasi mesin mobil Innova maka sebaiknya Anda lebih berhati-hati. Sebab, modifikasi yang terlalu ekstrem justru bisa mengurangi harga jual kembali mobil tersebut. Hal ini tentu bisa menimbulkan kerugian yang cukup besar di kemudian hari.
Oleh sebab itu, bagi para pemula sebaiknya cukup memodifikasi bagian busi dan koil saja yang cukup sederhana. Selain itu, Anda juga bisa melapisi mesin dengan lapisan karbon atau krom agar mesin mobil terlihat lebih mengkilap dan awet.
- Memilih velg yang tepat
Terakhir adalah pemilihan velg yang sesuai dengan tema yang Anda inginkan. Bagi pemula sangat disarankan untuk memilih velg dengan warna netral agar mudah dipadukan dengan berbagai tema dan tidak terlihat terlalu ramai. Jika Anda memilih warna yang terlalu mencolok maka dikhawatirkan mobil Anda justru akan terlihat aneh.
Jika Anda memang tertarik untuk melakukan modifikasi kendaraan maka sebaiknya ketika membeli mobil Innova Anda memilih tipe yang benar-benar sesuai keinginan Anda. Biasanya, pihak dealer seperti ASTRIDO memiliki petugas yang bisa Anda ajak konsultasi untuk memilih model yang tepat.
Dengan saran dari profesional maka proses pencarian mobil akan jauh lebih mudah. Meskipun begitu, Anda harus mengingat jika ingin melakukan modifikasi pada mobil Innova yang Anda inginkan maka sebaiknya beli mobil secara tunai dan bukan kredit. Anda cukup menghubungi pihak ASTRIDO melalui situs resminya yaitu toyotaastrido.co.id untuk menyesuaikan jadwal.
Hal ini dikarenakan biasanya pihak dealer yang memberikan kredit Innova memiliki aturan tidak boleh melakukan modifikasi apapun selama masa kredit belum selesai. Oleh sebab itu, sebaiknya Anda tahan dulu untuk melakukan modifikasi sampai mobil lunas untuk menghindari hal-hal yang tidak diinginkan di masa yang akan datang.